Fantastica Fest 2024 di Jepara Ourland Park Membuat Aura Penonton Semakin Bertambah “Nemen”

Fantatica Fest 2024

Pada tanggal 23 Mei 2024 lalu, Fantastica Fest untuk kesekian kalinya kembali sukses menggelar event konser musik akbarnya di Jepara Ourland Park. Sebuah festival musik yang cukup dinanti oleh squad ambyaran di Jepara. Ribuan penonton hadir untuk memadati venue yang tepatnya berada di halaman parkir Jepara Ourland Park saat berlangsungnya event ini. Bahkan sebagian besar penonton sudah terlihat berdatangan sejak dari siang hari. Walau Jepara menajdi tuan rumah kali ini. Tak memungkiri hadirnya penonton banyak juga yang datang dari luar kota.

Dengan line-up yang sudah pasti akan menggemparkan siapapun penontonnya. Dimulai dari Fakedopp yang mengawali pertunjukan sore hari hingga menjelang petang sampai jeda waktu istirahat tiba. Setelahnya, acara kembali dilanjutkan dengan penampilan dari Gildcoustic yang semakin menambah gemuruh suara penonton. Terutama fans-fans dari Gilga Sahid yang sudah barang tentu sangat dinantikan penampilannya.

Jika menelisik mundur ke belakang. Bisa dikatakan event Fantastica Fest ini sudah beberapa kali mengadakan konser musik di Jepara Ourland Park dengan line-up artis yang hampir kurang lebih sama. Namun, semakin ke sini justru penontonnya semakin bertambah luar biasa. Karena penonton tidak hanya datang dari kalangan muda-mudi saja, bahkan para pejabat pun nampak terlihat datang ikut memeriahkan event Fantastica Fest yang berada di tenda VIP kala itu.

Sebagai penutup juga sekaligus yang menjadi guest star pada pertunjukan malam itu adalah penampilan dari NDX AKA.

NDX AKA yang merupakan group musik ber-genre java hip hop ini memiliki fans yang sangat luar biasa militannya. Ini dapat dilihat dari sepanjang awal hingga akhir penampilan mereka energi penonton rasanya tidak ada kurangnya sama sekali.

Bahkan bisa dikatakan semakin malam semakin bertambah “nemen”-nya aura penonton untuk berdendang bersama sang idola. Bisa dikatakan 80% dari ribuan penonton yang datang semuanya bisa mengikuti lantunan tembang lagu hits-hits seperti Piwales Tresno dan juga Nyekso Batin yang kebetulan tengah menjadi single terbaru dari NDX AKA.

Tentu, kemeriahan dari acara ini tidak terlepas dari hasil kerja keras seluruh panitia pelaksana Fantastica Fest, promotor event dan juga yang tidak kalah penting pihak aparat yang bertugas dari awal hingga akhir acara.

NDX AKA di Jepara Ourland Park
Fantastica Fest 2024 di Jepara Ourland Park

Jepara Ourland Park sendiri bisa dikatakan sebagai “rumah” dari event konser musik di Jepara tentu sangat mengapresiasi kreatifitas dari pihak panitia yang telah melakukan arrangement keseluruhan acara. Sehingga, serangkaian acara dapat berjalan dengan baik tanpa adanya kendala. Acara ini harapannya bisa menjadi pemantik buat pegiat event, promotor, dan dari berbagai lini manapun yang biasa terlibat dalam kegiatan event-event serupa.

Pun dari pihak manajemen Jepara Ourland Park juga sangat membuka kesempatan lebar-lebar bagi siapapun untuk dapat berkolabarsi bersama. Seperti hal nya penyelenggaraan event Fantastica Fest ini. Mudah-mudahan atas do’a dan dukungan kembali dari Sobat JOP’ers maupun Sobat Ambyaran di Jepara akan diadakan lagi event Fantastica Fest di Jepara Ourland Park kedepannya. Dengan line-up yang tidak kalah seru dari sebelumnya. Penasaran? Informasi selengkapnya bisa kamu cek pada laman berikut ini, fantasticafest.com

Sampai bertemu lagi di event Fantastica Fest selanjutnya ya Sobat JOP’ers 🙂