
JEPARA – Jepara Ourland Park ( JOP ) merupakan objek wisata bahari terbesar yang sedang populer dan terlengkap di Jawa Tengah. Buka setiap hari dan berlokasi di Pantai Mororejo RT.04 RW. 02 Mororejo, Mlonggo, Jepara 59452 Jawa Tengah, Indonesia.
Jepara Ourland Park sudah beberapa kali mengadakan promo tiket masuk hanya 10 ribu rupiah dengan mengusung tema ‘Jumat Berkah’ khusus hari Jumat pada tanggal sesuai yang dipublikasikan. Jam operasional jumat berkah 09:00 sampai 17:00 WIB.
Efi Abdul Haris, Manager Jepara Ourland Park mengungkapkan bahwa promo jumat berkah tiket masuk hanya Rp 10.000/orang kali ini tidak hanya diadakan satu hari saja, akan tetapi spesial di tanggal merah 28 september dan di hari jumat 29 september 2023.
“Jepara Ourland Park memberikan promo menarik dan spesial di tanggal merah dan hari jumat 28-29 September 2023 harga tiket masuk 10 ribu rupiah, dengan harga tiket masuk tersebut pengunjung sudah dapat menikmati semua wahana air dan semua fasilitas di Jepara Ourland Park sekaligus berlibur hemat tanpa menguras kantong di tanggal tua” Ungkap Efi Abdul Haris.
Tak hanya spesial karena diadakan pada tanggal merah dan di hari jumat, promo jumat berkah kali ini berbeda dengan sebelumnya. Efi Abdul Haris Menambahkan, bahwa promo jumat berkah kali ini spesial berbeda dari promo jumat berkah sebelumnya karena ada beberapa stand jajan murah dan juga animal interactive di kajdine farm dan reptil show.
“Promo jumat berkah kali ini banyak kuliner murah, beberapa stand makan dan minuman murah dari UMKM Jepara dan juga pengunjung dapat melihat reptil show dan berinteraksi dengan hewan hewan yang ada di kadjine farm”Ungkap Efi Abdul Haris.
Promo jumat berkah tiket masuk 10 ribu rupiah pengunjung sudah bisa menikmati seluruh wahana air meliputi seluruh akses kolam, seluruh akses seluncuran, matras seluncuran, life jacket (pelampung), gazebo, pantai mororejo dan semua fasilitas yang ada di JOP.
Para pengunjung mayoritas dari jawa tengah begitu antusias meramaikan promo jumat berkah JOP. Salah satu pengunjung dari Semarang Dani (29th) mengatakan, ia sangat puas bisa mengajak seluruh keluarga besar berlibur di JOP.
“Memang sudah ada planning untuk berlibur keluarga besar ke Jepara, akhirnya bisa kesampaian ngajak keluarga besar Demak dan Semarang berlibur ke JOP, keluarga pun merasa puas berlibur disini”Ungkap Dani.
Begitu pun dengan Sasa (18th) warga asal Jepara mengaku senang hadirnya kembali promo jumat berkah, ia rela datang lebih awal sebelum jam buka operasional bersama teman temannya
“Puas pokoknya kalau ada promo jumat berkah di JOP apalagi kali ini promo 10 ribu tanggal merah, liburan bareng sama temen sekelas seru pol”. Ucap Sasa
Hal serupa juga disampaikan dari Danang (26) pengunjung asal Kudus, ia juga menyampaikan sangat menikmati, mengaku senang dapat berlibur dengan keluarga di JOP.
“Senang sekali, tidak bosan berkunjung kesini, banyak wahana dan kolam dengan tingkat kedalaman yang berbeda-beda, dari kolam orang dewasa hingga kolam untuk anak-anak. Sehingga sangat cocok untuk refreshing bersama keluarga,semoga JOP tambah sukses dan ditunggu promo jumat berkahnya lagi” Ungkap Danang.
Bagi pengunjung yang ingin berwisata bersama keluarga di Jepara Ourland Park, Tak perlu merasa khawatir, karena Jepara Ourland Park telah menerapkan standar keamanan dengan memberikan pelampung kepada pengunjung dan terdapat life guard di beberapa titik setiap kolam.
Jepara,Jumat 29 September 2023.
Editor : SF